Kamis, 11 Mei 2017

18.51
Menaikan peringkat website ke posisi teratas pada SERP (Serach Engine Result Page) google adalah keinginan dari sebagian besar perusahaan yang memiliki website. Tidak semuanya, karena ada juga perusahaan yang tidak begitu peduli dengan SERP (biasanya company profile, beberapa saja).
Kemampuan suatu website dalam bersaing sebenarnya sudah bisa diprediksi ketika awal pembuatannya. Baik anda, jasa perseorangan maupun perusahaan jasa pembuatan website. Diwajibkan untuk secara tepat memperhitungkan dan memasukan semua unsur yang akan berpengaruh psoitif kedepannya, kecepatan, struktur, ukuran, taxonomy. Tampilan yang “memukau”, harus diimbangi pengoptimalan yang memadai (tidak asal pasang dan tempel).
Kesalahan paling mendasar mempengaruhi peringkat website ke depan adalah “desain”. Banyak sekali website yang hanya mementingkan tampilan tanpa memperhatikan struktur, ukuran dan kecepatan yang memadai. “Quality Web Design” menyangkut 3 hal, tampilan baik dan rapih, ukuran kecil dan fast loading”

Memahami Kerja Mesin Pencari

Jika website perusahaan tersebut memiliki website berbentuk onlineshop, menaikan peringkat website merupakan tujuan utama. Sebetulnya antara web company profile dan onlineshop sama-sama membutuhkan peringkat yang baik di SERP, dari sana lah peluang lebih banyak pengunjung berdatangan.
Ada banyak penilaian google dan “search engine” lainnya seperti bing, yahoo, duckduckgo, yandex. Coba anda membuka google kemudian mengetik “cara menaikan peringkat website”, banyak referensi dimunculkan, lalu anda bisa buka satu persatu untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.
Semua jawaban dari hasil pencarian pasti sama, optomasi seo onpage, offpage, keyword, backlink, url-name. Memang benar, dari situlah google mengurutkan peringkat website. Ada banyak kriteria yang ditetapkan google dalam search enginenya. Sebelumnya google akan menjaring dengan yang namanya “spider” seluruh isi dari website kita, mengumpulkannya, mengkategorikannya lalu menetapkan peringkatnya. Original dan kualitas konten anda sangat menentukan, diperlukan strategi dan perencanaan konten sebelum anda membuatnya.

Targetkan Keyword Yang Tepat

menaikan peringkat website di google
Website pribadi dan perusahaan umumnya ada dua jenis, jual barang / jasa atau monetize websitenya dari advertising?. Coba anda perhatikan ini :
  • Onlineshop ingin menaikan peringkat nembak kata kunci sepatu wanita
  • Website informasi menembak kata kunci sepatu wanita
Menurut anda ada yang salah apa tidak? Pastilah salah, karena onlineshop diatas menantang website informasi untuk bersaing. Itu kesalahan dari awal, seharusnya onlineshop itu menargetkan kata kunci “jual sepatu wanita”, bisa juga “sepatu wanita murah”.
Website informasi itu tidak memikirkan apapun, yang penting sebanyak2nya pengunjung masuk. Semakin padat lalu lintas semakin tinggi penghasilannya dari ads. Onlineshop tidak demikian, fokus konversi menjadi rupiah. Bisa saja jumlah pengunjung kalah jauh hingga 10 x lipat dari website informasi, onlineshop memperoleh penghasilan 10 x lipat lebih banyak. Pemilihan keyword dengan pencarian lebih banyak belum tentu memiliki nilai yang baik untuk konversi.

Menaikan Peringkat Website Adalah Tugas SEO

Menaikan peringkat website adalah tugas dan pekerjaan seorang SEO (search engine optimizer), Pemilik website (tidak peduli skill dan pengalamannya masih hijau atau merah) bisa dikatakan seorang SEO asalkan dia berusaha mengoptimalkan website nya untuk mesin pencari.
Tugas seorang seo sangat banyak, dibutuhkan ketekunan, pengetahuan, banyak membaca, banyak mencoba, yang terpenting dari itu semua adalah pengalaman. Pengalamanlah pada akirnya paling mempengaruhi seorang SEO, membuat mereka lebih peka terhadap sebuah masalah berhubungan dengan pekerjaannya.

Butuh Berapa Lama Menaikan Peringkat Website ?

Hal ini bisa di prediksi, tapi tidak dalam waktu yang singkat. Website yang benar2 baru bisa saja memperoleh posisi paling cepat 6 bulan (sangat kecil kemungkinannya). Secara umum tergantung tiga hal :
  1. Jumlah persaingan. Persaingan pada setiap “niche” berbeda. Ada yang jumlah pesaingnya sedikit, ada yang sangat padat. Persaingan website yang menjual sepatu tidak sama dengan website yang menjual mobil.
  2. Ketepatan menjalankan website. Pemilik website atau seseorang yang menjalankan website harus menerapkan konsep digital marketing secara konsisten, jika menginginkan memenangkan persaingan. Persaingan yang dimaksud adalah mendapat peringkat tertinggi.
  3. Faktor mesin pencari. Berkaitan dengan cara bagaimana mesin pencari menentukan kriteria dalam menentukan peringkat website. Usia website diperhitungkan, semakin tua usia website maka semakin cepat konten websitenya mendapat posisi yang strategis, ini berkaitan dengan “trust” kepercayaan. Sejarah website apakah pernah mendapatkan penalty atau tidak juga mempengaruhi. Faktor algoritma google yang selau berubah juga sangat menentukan peringkat suatu website.
Seseorang yang mengerti akan pengaruh umur mempengaruhi peringkat akan mencari nama domain yang sudah berumur, baik itu sudah tidak aktif (hangus), bisa juga membeli dari pemilik sebelumnya. Mengenai hal ini sebaiknya terlebih dahulu melakukan pemeriksaan apakah nama domain yang sudah berumur ini pernah mendapat hukuman, reputasi yang buruk di mata google?

Ketekunan untuk menaikan peringkat website

Memiliki impian tinggi boleh, dari situ awal keberhasilan anda. Impian tinggi harus disertai usaha yang keras dan konsisten. Beberapa cara yang dapat dilakukan sebenarnya sudah saya sebutkan sebelumnya. Menyangkut jumlah persaingan, bagaimana cara anda menjalankan pengelolaan website dan faktor mesin pencari.
Andai saja anda mampu mengatasi ke 3 hal tersebut maka waktu yang dibutuhkan untuk menaikan peringkat website pastilah lebih cepat. Pelajari, dimulai dari hal-hal yang sederhana, aturan dari mesin pencari hingga memahami istilah2 digital marketing & SEO.

0 komentar:

Posting Komentar