Banyak Web Developer yang ingin website yang dibuatnya tidak terketahui menggunakan WordPress entah karena membuat web company profile agar terlihat hardcoding, atau hanya sekedar untuk keamanan semata. Semuanya bisa dilakukan dengan cara merubah struktur direktori & file yang mengandung wordpress atau wp. Mulailah membongkar semua file wordpress anda (tidak disarankan untuk website yang sudah online).
Langkah pertama buka
wp-config.php
& temukan require_once(ABSPATH . 'wp-settings.php');
lalu tambahkan kode dibawah ini tepat diatas sebelum require_once(ABSPATH . 'wp-settings.php');
.define('WP_CONTENT_FOLDERNAME', 'wp-content'); define('WP_CONTENT_DIR', ABSPATH . WP_CONTENT_FOLDERNAME ); define('WP_CONTENT_URL', 'http://domain.com/'.WP_CONTENT_FOLDERNAME); define('WP_PLUGIN_DIR', WP_CONTENT_DIR . '/plugins' ); define('WP_PLUGIN_URL', WP_CONTENT_URL.'/plugins');
Anda ganti nama
wp-content
dengan apapun terserah anda untuk menampung konten theme & plugin anda. Anda juga harus ganti nama folder wp-content
sesuai dengan apa yang ditulis diatas. Contohnya anda bisa menggunakan media
atau source
, lalu anda harus rename folder wp-content
menjadi media
atau source
. Setelah itu anda rubah http://domain.ext/
dengan url website anda seperti http://www.nurulimam.com/
.
Selanjutnya merubah
wp-admin
. Anda bisa coding manual dengan mengganti nama wp-admin
atau cara yang mudah dengan menginstall plugin Stealth Login Page. Setelah itu anda harus menghapus WordPress Tag Generator diantaranya wp_generator, rsd_link, feed_links, index_rel_link, wlwmanifest_link, feed_links_extra, start_post_rel_link, parent_post_rel_link, locale_stylesheet, noindex, wp_print_styles, wp_print_head_scripts, wp_shortlink_wp_head, adjacent_posts_rel_link
dengan cara menambahkan kode dibawah ini ke dalam functions.php di direktori theme anda.remove_action('wp_head', 'wp_generator'); remove_action('wp_head', 'rsd_link'); remove_action('wp_head', 'feed_links', 2); remove_action('wp_head', 'index_rel_link'); remove_action('wp_head', 'wlwmanifest_link'); remove_action('wp_head', 'feed_links_extra', 3); remove_action('wp_head', 'start_post_rel_link', 10, 0); remove_action('wp_head', 'parent_post_rel_link', 10, 0); remove_action('wp_head', 'locale_stylesheet'); remove_action('wp_head', 'noindex'); remove_action('wp_head', 'wp_print_styles'); remove_action('wp_head', 'wp_print_head_scripts'); remove_action('wp_head', 'wp_shortlink_wp_head'); remove_action('wp_head', 'adjacent_posts_rel_link_wp_head');
Selesai…. Untuk lebih lanjut lagi dengan merubah
wp-admin
, wp-includes
, nantikan artikel selanjutnya tentang Menyembunyikan Blog Platform WordPress Dengan Sempurna.
Terimakasih kak saya bisa belajar dengan membaca ini perkenalkan saya meilinda eka sari 1722500046 dari ISB Atma Luhur salam kenal
BalasHapus